Minggu, 29 Agustus 2010

The Jakarta Post: Hard-line Groups Target Christianity with Sharia Law

Koran bahasa Inggris The Jakarta Post, Monday, June 28, 2010, pada halaman pertama menulis sebuah laporan dengan judul Hard-line Groups Target Christianity with Sharia Law. Dalam laporan tersebut dituliskan bahwa sebuah Kongres Bersama Ormas Islam, memutuskan meminta pemerintah kota Bekasi untuk segera menerapkan hukum sharia di kota Bekasi. Kongres tersebut dimotori oleh MUI cabang Bekasi dan dihadiri sekitar 500 peserta. Mereka jelas bermaksud menjadikan kota Bekasi seperti kondisi kota Mekah, dan kelihatannya mereka tidak akan membiarkan umat agama lain mendirikan rumah ibadah atau melaksanakan kegiatan ibadah mereka.

Kamis, 26 Agustus 2010

Conrad Grebel 1498-1526 AD

Conrad adalah anak laki-laki dari Jacob dan Dorothea Fries Grebel. Grebel adalah keluarga yang terpandang di Swiss oleh karena itu Conrad memiliki pendidikan yang cukup tinggi. Conrad belajar di universitas Basel dan Wina dan terpengaruh humanisme Erasmus. Ia banyak mempelajari karya-karya klasik Yunani dan Perjanjian Baru dari Zwingly. Di tahun 1522 Felix Manz bergabung di kelas dan menjadi murid Zwingly bersama dengan Grebel. Pada awalnya mereka belajar bahasa dan tidak begitu membahas masalah rohani. Ini adalah strategi Zwingly untuk menarik anak-anak muda dalam mendukung program reformasinya.

Perselisihan pertama muncul antara Zwingly dan Grebel adalah mengenai masalah Perjamuan Tuhan. Dalam surat Grebel yang ia tulis kepada sepupunya, ia menyatakan ketidak-setujuannya dengan Zwingly yaitu ketika Zwingly bersekutu bersama negara dan membangun gerejanya. Grebel juga menentang baptisan bayi, baptisan percik yang dilakukan Zwingly pada saat itu.

Senin, 23 Agustus 2010

Felix Manz 1498-1527 AD

Felix Manz lahir di Zurich kira-kira tahun 1498. Manz merupakan anak luar nikah dari seorang imam Katolik dan terlatih didalam bahasa Latin, Yunani dan Ibrani. Ia bergabung dengan Zwingly pada tahun 1522, bersama dengan Grebel dan teman-temanya yang lain. Namun ia tidak setuju dengan penafsiran Zwingly mengenai sacral society (gereja bersatu dengan negara), baptisan bayi, baptisan percik, dan perjamuan kudus.

Pada tahun 1525, Manz berpisah dengan Zwingly dan membentuk sebuah jemaat anabaptis di rumahnya. Ia menberitakan bahwa baptisan yang benar adalah baptisan orang yang sudah bertobat dan percaya dan dengan cara selam. Manz adalah salah satu orang pada saat itu yang berani menentang Zwingly. Oleh karena keberanianya, ia dikejar-kejar oleh Zwingly dan beberapa kali berhasil ditangkap dan dipenjarakan, namun berhasil kabur dari penjara. Manz bersama dengan Blaurock banyak mendapat pengikut karena kepiawaiannya berkhotbah dan meyakinkan orang berdosa akan kebenaran Alkitab.

Jumat, 20 Agustus 2010

George Blaurock 1491-1529 AD

Blaurock terlahir dengan nama Georg Cajacob di desa Bonaduz, Swiss sekitar tahun 1491. tahun 1516 ia menjadi seorang imam Katolik di Trins dan dua tahun kemudian mengundurkan diri. Tahun 1524 ia tertarik mempelajari lebih banyak mengenai reformasi Swiss. Blaurock adalah seorang yang pemberani, dialah yang meminta Grebel untuk membaptiskan dia dan setelah itu ia membaptis orang-orang percaya yang lain di Januari 1525.

Setelah ia bergabung dengan sekelompok orang yang berani membela kebenaran firman Tuhan. Blaurock dan rekan-rekannya yang lain berulang kali dipenjarakan dan disiksa. Tercatat tanggal 30 Januari 1525, Blaurock, Felix Manz dan 24 orang percaya lain yang barusan dibaptis di Zollikon dan satu orang yang belum dibaptis ditangkap dan dipenjara di biara Agustinian di Zurich. Tanggal 16 Maret ditahun yang sama ia ditangkap lagi dan diberi peringatan dan didenda lalu dibebaskan. Pada masa itu Zwingly mengumumkan bahwa ia telah mengalakan kelompok anabaptis, dan pemerintah Zurich mendukungnya.

Selasa, 17 Agustus 2010

Wanita Baptist Yang Menjawab Panggilan Allah

Pahlawan iman kita kali ini adalah Lavina Mead, ia dilahirkan di New Lisbon, Wisconsin tanggal 26 April 1859. Sepuluh tahun kemudian ia mendengar jemaat Baptis menyanyikan sebuah lagu, “tangisan dari Macedonia” ia lalu bertanya kepada ibunya apa arti lagu itu. Ketika pesan lagu itu dijelaskan oleh ibunya kepadanya, ia pun menjawab “Aku akan ke Macedonia.” Sejak saat itu ia memusatkan pikiranya untuk pelayanan padahal pada saat itu ia adalah anak gadis yang kecil yang tidak pernah menyangka bahwa kemauannya menjawab panggilan Allah membuat ia keliling dunia di masa yang akan datang.

Jumat, 13 Agustus 2010

Seorang Imam Yahudi Yang Bertobat

Joseph Samuel Christian Frederick dilahirkan di Jerman oleh orang tua Yahudi di tahun 1771. Sebagaimana taat istiadat Yahudi, ia disunat pada hari kedelapan dan menerima nama Joseph Samuel. Ia di didik secara pribadi oleh seorang guru yang mengajarkan Hukum Taurat kepadanya. Ia sangat cepat menyerap pelajaran sehingga pada umur 16 tahun ia telah mampu membaca Pentateuch dalam bahasa Yunani. Ia meneruskan pendidikanya di kantor seorang rabbi dan akhirnya ia menjadi pemimpin Sinagoge pada usianya yang baru 21 tahun.

Selasa, 10 Agustus 2010

Kongres Fundamentalis Indonesia 17-19 Agustus 2010

Salam dalam kasih Tuhan Yesus Kristus,

Segala puji dan hormat hanyalah kepada Tuhan Yesus Kristus yang telah menyelamatkan kita dari kebinasaan dan memberikan jaminan hidup yang kekal kepada setiap orang yang percaya kepadaNya. Bukan hanya itu saja kasih karunia yang telah dilimpahkanNya bagi kita, tetapi Ia telah menyingkapkan kebenaran FirmanNya kepada barangsiapa yang mau menerima, yaitu kita yang menjunjung tinggi Alkitab sebagai satu-satunya landasan tertinggi yang tiada salah bagi kepercayaan maupun praktek orang percaya. Untuk kepercayaan inilah kita disebut sebagai Fundamentalis.

Sebagai kaum Fundamentalis, kita perlu saling bersekutu, saling menyemangati, saling menguatkan, dan saling berbagi. Untuk itulah acara Kongres Fundamentalis kita adakan setiap tahun. Dengan surat ini, saya selaku ketua panitia Kongres Fundamentalis Indonesia tahun 2010, mengingatkan dan mengundang setiap Fundamentalis kristen, terutama di Indonesia, untuk menghadiri acara tersebut, yang akan diadakan pada tanggal 17-19 Agustus 2010. Tahun ini, GBIA Graphe dan GITS kembali menjadi tuan rumah Kongres Fundamentalis. Jadwal acara secara lebih terperinci terlampir.


Sabtu, 07 Agustus 2010

Enam Kebohongan Terbesar Iblis

Kasus penipuan terbesar sepanjang berdirinya Negara Amerika Serikat dilakukan oleh seorang yang bernama Bernard Madoff. Senin 29 Juni 2009, Madoff dihukum tanpa ampun selama 150 tahun penjara oleh Pengadilan Manhattan, New York. Putusan hakim pengadilan Manhattan, New York, ini disambut aplaus para hadirin sidang. Pasalnya penipu sekelas Madoff sangat pantas dihukum seberat itu. Jaksa penuntut menyatakan, "Pesan di sini adalah Tuan Madoff telah melakukan kejahatan yang luar biasa jahat dan manipulasi semacam ini tidak hanya sekadar kejahatan berdarah-darah yang dilakukan melalui kertas, tapi juga adalah kejahatan yang mengejutkan”, dilansir Associated Press. Modus penipuan Madoff telah menyebabkan setidaknya kerugian US$ 13 miliar atau kira-kira Rp 130 triliun (bandingkan dengan APBN Indonesia yang Rp 1.000 triliun). Kerugian ini belum memasukkan uang dari dana ikutan. "Dia mencuri dari orang kaya. Dia mencuri dari orang miskin. Dia mencuri dari orang kelas menengah," kata Tom Fitzmaurice, salah satu korban lainnya. "Dia menipu korbannya sehingga uang hasil penipuannya bisa membuat dia dan istrinya hidup mewah di luar yang bisa dibayangkan. Tidak ada yang menduga ternyata bisnis infestasi yang dikelolanya ternyata suatu penipuan pesar dengan cara halus. Yang mengejutkan adalah para klien atau korban penipuannya sebagian adalah orang-orang terkenal dari politikus hingga artis Holliwood "(dunia.vivanews.com).